Panjat Gardu Listrik PLN, Seorang Pemuda Asal Bekasi Hendak Bunuh Diri di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Seorang pemuda berinisial RM, warga Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat nekat melakukan percobaan bunuh diri dengan cara memanjat gardu listrik PLN di Jalan Brigjen Katamso, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Jumat, 6 Mei 2022.

Peristiwa itu dibenarkan Kepala Kantor SAR Pontianak Yopi Haryadi melalui keterangan tertulisnya, Jumat.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Yopi Haryadi mengatakan, aksi percobaan bunuh diri itu diketahui oleh warga yang curiga dengan gelagat RM.

Baca Juga :  Tiga Kecamatan di Ketapang Terendam Banjir, Akses Transporasi Jalur Siduk-Nanga Tayap Terputus

Kata Yopi, awalnya warga tidak curiga melihat RM, lantaran terlihat seperti petugas yang hendak memperbaiki jaringan listrik.

“Namun setelah korban menyayat bagian lengan hingga mengeluarkan darah dan bertingkah laku tidak wajar, warga pun kemudian melaporkan peristiwa tersebut,” kata Yopi.

Setelah mendapat laporan tersebut, tim SAR gabungan lantas mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengevakuasi RM.

Namun proses evakuasi sempat terkendala lantara gardu yang dipanjat RM itu masih teraliri listrik.

Baca Juga :  Warga Ketapang Keluhkan Asap dan Abu Kebakaran Hutan

Setelah PLN memastikan suplai listrik sudah terputus tim SAR gabungan langsung melakukan evakuasi.

“RM sempat menolak saat akan dievakuasi, namun tim SAR gabungan dapat membujuk RM sehinggga kemudian dievakuasi dan diserahkan kepada Polres Ketapang,” pungkas Yopi.

Comment