Temui Warga Sekadau, Cawagub Didi Pastikan Beri Perhatian Serius Untuk Kemajuan Olahraga Kalbar

Lanjutkan Semua Program di Periode Pertama Sutarmidji

KalbarOnline, Sekadau – Calon Wakil Gubernur Kalbar nomor urut 1, Didi Haryono mengajak generasi muda untuk bersama-sama memajukan dunia olahraga di daerah tersebut.

Ajakan ini disampaikan laki-laki yang karib disapa Bang Didi itu saat menemui warga Kabupaten Sekadau usai Rapat Konsolidasi Pemenangan Calon Kepala Daerah Partai Golkar Kabupaten Sekadau.

IKLAN17AGUSTUSCMIDANBGA

“Anak-anak muda, anak-anak remaja dilatih untuk bisa menjadi juara. Ini menjadi perhatian saya dan Pak Sutarmidji agar olahraga harus menjadi perhatian karena membawa nama bangsa,” ungkap Bang Didi.

Mantan Kapolda Kalbar itu menegaskan, bahwa paslon nomor urut 1 ini akan terus melanjutkan percepatan pembangunan infrastruktur, program sekolah gratis untuk SMA/SMK negeri dan mencetak penghafal Al-Qur’an, peningkatan sumber daya manusia juga akan menjadi perhatian mereka ke depannya.

Baca Juga :  Buka Penilaian Lomba Desa di Selalong, Bupati Rupinus Tegaskan Hal Ini

“Di samping pembangunan infrastruktur yang telah dilakukan Pak Midji pada periode yang lalu, tapi juga perlu pembangunan sumber daya manusia di aspek keolahragaan. Di Sekadau ini, bibit-bibit atlet perlu dibina agar bisa mengikuti kompetisi olahraga mulai dari tingkat desa, maju ke tingkat kecamatan, lalu ke kabupaten, provinsi, nasional hingga internasional,” kata Didi.

Baca Juga :  Politisi PAN Sekadau Pastikan Rupinus-Aloysius Sangat Nasionalis

Sebagai informasi, Didi Haryono mendampingi Sutarmidji di Pemilihan Gubernur Kalbar yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.

Pasangan ini memiliki komitmen kuat membangun Kalbar. Sutarmidji yang sudah dikenal dengan berbagai pembangunan yang telah dilakukan selama periode pertama, didampingi Didi Haryono yang sudah punyai banyak pengalaman dalam hal ketertiban dan keamanan masyarakat. (**)

Comment