Hari Pahlawan, Kasdim Putussibau Pimpin Upacara Ziarah Nasional

KalbarOnline, Putussibau – Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1206/Putussibau, Mayor Inf Supriyono memimpin upacara ziarah nasional dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Tahun 2024, di Taman Makam Pahlawan (TMP) Manalo Marajuang, Jalan Lintas Utara, Kelurahan Putussibau Kota, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Minggu (10/11/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua  Pengadilan Negeri Putussibau, Wadanyon 644/Wls , Kapten Inf Eriek Septa, Waka Polres Kapuss Hulu, Kompol Dahomi Baleo Siregar, Kajari diwakili oleh Kasidatun, Para Pasi Kodim 1206/Psb, Danramil 1206-06/Psu Kapten Arm Supratno, Kaminved Putussibau diwakili oleh Peltu Heri, para staf Yon 644/Wls, anggota Kodim 1206/Psb, anggota Batalyon 644/Wls, anggota Polres Kapuas Hulu, pengurus Persit Kartika Chandra Kirana, pengurus Kemala Bhayangkari, serta Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kapuas Hulu.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Rangkaian upacara dimulai dengan penghormatan kepada arwah pahlawan yang dipimpin langsung oleh komandan upacara (danup) Lettu Inf Mahfud Sabban, Kemudian selaku inspektur upacara (Irup), Kasdim 1206/Putussibau, Mayor Inf Supriyono memimpin prosesi mengheningkan cipta, berikutnya melaksanakan peletakan karangan bunga oleh irup yang dilanjutkan dengan pembacaan doa. Setelah itu danup memimpin penghormatan terakhir kepada arwah para pahlawan.

Baca Juga :  Hari Pahlawan, Milenial Diajak Kenang Sartono Pameran Temporer

Selepas rangkaian upacara ziarah peringatan Hari Pahlawan, Kasdim 1206/Putussibau, Mayor Inf Supriyono dengan didampingi sejumlah rombongan meninggalkan tempat upacara untuk melaksanakan tabur bunga di pusara para pahlawan. (Haq)

Comment