KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-48 tahun, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soedarso menggelar “Kalimantan Hospital Exhibition 2024” di Pontianak Convention Center. Pameran ini berlangsung pada 21 – 23 November 2024.
Acara ini diadakan bekerja sama dengan Asosiasi Rumah Sakit Daerah (Arsada) Wilayah Kalimantan Barat, dan dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, dengan simbolis menyentuh layar menggunakan alat medis defibrillator (kejut jantung).
Harisson mengatakan, pameran yang menghadirkan perusahaan alat kesehatan ini diharapkan dapat menjadi ajang bagi tenaga kesehatan di Kalimantan Barat untuk mengenal teknologi kesehatan terkini.
“Harapan saya nanti rumah sakit di Kalbar, tenaga kesehatannya dapat melihat produk terbaru dari peralatan kesehatan atau alat bahan kesehatan yang dipamerkan,” ungkapnya.
Harisson juga menekankan pentingnya memberikan pelayanan terbaik kepada pasien di tengah kemajuan teknologi kesehatan. Ia berharap, meski alat kesehatan semakin canggih, para tenaga medis tetap fokus pada mutu pelayanan dan empati kepada pasien.
“Tapi yang perlu saya tekankan dengan canggihnya alat- alat ini yang paling utama adalah mutu pelayanan kepada pasien dalam hal ini tenaga pelayanan kesehatan untuk pasien. Mereka harus benar benar memberikan pelayan prima fokus kepada kebutuhan pasien,” ujarnya.
Untuk itu, Harisson menyampaikan perlu adanya komitmen antara direktur dengan para petugas kesehatan yang ada di rumah sakit untuk bagaimana meningkatkan pelayanan kepada pasien.
“Sebenarnya pasien itu setiap datang ke rumah sakit mereka butuh ada rasa kepedulian dari tenaga kesehatan yang melayani, ada rasa menghormati dari tenaga kesehatan yang melayani, pelayanan yang penuh kegembiraan tidak ngomel ngomel perawatnya, atau dokternya tidak marah marah,” tukasnya.
Direktur Utama RSUD dr. Soedarso, Hary Agung mengatakan, kegiatan ini menghadirkan 36 stand yang diikuti oleh 12 rumah sakit di wilayah Kalbar dan juga perusahan alat kesehatan, farmasi, laboratorium serta beberapa perusahan pendukung lainnya.
“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini teman-teman rumah sakit daerah, rumah sakit TNI/Polri, serta masyarakat mendapatkan banyak informasi tentang perkembangan teknologi terkini dan bisa saling bersilaturahmi, sharing dalam hal manajemen rumah sakit,” harapnya.
Tak hanya pameran, acara ini juga menggelar seminar nasional dengan tema tata kelola rumah sakit. Seminar tersebut membahas pengelolaan organisasi dan klinis rumah sakit secara efektif untuk meningkatkan mutu pelayanan.
“Harapannya, melalui pameran dan seminar ini, kualitas pelayanan kesehatan di Kalimantan Barat terus meningkat, memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat,” tuturnya. (Lid)
Comment