Polsek Putussibau Selatan bersama Warga Bersihkan Jalan Lintas Timur Akibat Longsor

KALBARONLINE.com – Kepolisian Sektor Putussibau Selatan bergerak cepat menangani dampak tanah longsor yang menutupi akses jalan lintas timur, tepatnya di Pani Lintang Batang, Desa Kereho.

Dipimpin langsung oleh Kapolsek Putussibau Selatan, IPTU Egnasius, personel Polsek bersama masyarakat setempat bergotong royong membersihkan kayu dan batu yang menghalangi jalan pada Rabu (05/03/2025) pukul 11.30 WIB.

PelantikanKepalaDaerah2025

Setibanya di lokasi, personel polsek segera melakukan pembersihan menggunakan alat seadanya, seperti parang dan gergaji mesin (chainsaw) untuk memotong kayu yang menghalangi jalan. Meskipun sebagian tanah longsor masih belum dapat dibersihkan karena membutuhkan alat berat seperti excavator, upaya awal ini cukup membantu membuka akses bagi pengguna jalan.

Baca Juga :  Bentuk Apresiasi, Anak-anak Pengguna Helm Diganjar Hadiah dari Satlantas Polres Kapuas Hulu

“Sementara itu, kejadian ini juga telah dilaporkan kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kapuas Hulu untuk penanganan lebih lanjut,” ungkap Egnasius.

Perjalanan menuju lokasi longsor dari Kecamatan Putussibau Selatan sendiri membutuhkan waktu sekitar tiga jam dengan kendaraan roda empat maupun roda dua. Kendati medan yang cukup sulit, tim dari Polsek Putussibau Selatan yang terdiri dari IPTU Egnasius, Aipda R Simbolon, Bripka W Silaban, Bripda Agustinus L Jo, dan Bripda Apryanto Mas Brayun tetap berkomitmen untuk memastikan jalur tersebut kembali bisa digunakan oleh masyarakat.

Berkat aksi tanggap tersebut, kendaraan roda dua maupun roda empat kini sudah dapat melintas dengan aman.

Baca Juga :  Keindahan Bukit Tekenang di Danau Sentarum: Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

Selain melakukan pembersihan, petugas juga mengimbau masyarakat sekitar untuk tetap waspada terhadap kemungkinan longsor susulan.

Dengan kondisi cuaca yang mulai membaik, diharapkan tidak ada ancaman lebih lanjut. Namun, informasi terbaru mengenai perkembangan cuaca dan potensi bencana tetap dipantau dan disebarkan kepada warga agar selalu siap siaga.

Memasuki musim penghujan, Kapolsek Putussibau Selatan menghimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca ekstrem seperti hujan lebat dan angin kencang yang berpotensi menyebabkan bencana longsor.

“Kepolisian juga mengajak seluruh masyarakat untuk segera melaporkan jika terjadi bencana alam agar dapat ditangani dengan cepat dan tepat demi keselamatan bersama,” ucapnya. (Haq)

Comment