KALBARONLINE.com – Keluarga besar Partai Nasdem Kalimantan Barat menggelar buka puasa bersama yang dirangkai dengan pendidikan politik bagi gen-z dengan sub tema pentingnya pendidikan politik untuk generasi muda, di salah satu hotel di Kota Pontianak, Senin (10/03/2025).
Pendidikan politik tersebut menghadirkan Gubernur Kalbar periode 2018 – 2023, Sutarmidji yang juga Dewan Pertimbangan Partai Nasdem Provinsi Kalbar.
Sutarmidji dalam kesempatannya menekankan pentingnya pendidikan politik bagi generasi muda atau gen-z, agar mereka dapat mengenal politik secara menyeluruh, dan bagaimana konsekuensi dari politik tersebut mampu menghasilkan kebijakan yang berfokus pada kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat.
“Yang paling penting dalam politik itu bisa paham tentang aturan, mampu menganalisa akibat yang paling jelek, bukan yang paling menguntungkan. Kalau itu, maka selamat. Pahami aturan-aturan yang berkaitan dengan lingkup kita sebagai seorang politisi maupun yang berkecimpung di dalam tata kelola pemerintahan,” terangnya.
Sutarmidji mengatakan, bahkan untuk kader internal Partai Nasdem sendiri harus memahami aturan yang berkaitan dengan penyelenggaraan negara, baik itu di ranah legislatif maupun eksekutif, sehingga apapun kebijakan yang dihasilkan tidak akan keluar dari garis perjuangan dan cita-cita partai.
“Dan juga mampu menganalisa akibat dari suatu keputusan (politik) atau kebijakan yang dibuat. Hindari dari perbuatan korupsi, perjuangkan kepentingan masyarakat lebih utama dan pahami kebutuhan daerah. Harus melakukan upaya untuk adanya perbaikan dalam segala aspek kehidupan berbangsa dan bernegara,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem Provinsi Kalbar, Syarif Abdullah Alkadrie menambahkan, bahwa momentum buka puasa bersama ini juga sekaligus untuk melakukan konsolidasi, pasca kenduri politik 2024.
“Karena seluruh proses politik negeri ini sudah selesai, dari pileg, pilpres maupun pilkada. Pilkada kemarin kita sudah tahu hasilnya. Tentu kita harapkan perjalanan pemerintah provinsi, kabupaten/kota menapak lebih maju,” kata dia.
Syarif berpendapat, bahwa segenap kader Partai Nasdem di seluruh wilayah harus terus menggalang kekuatan dan bersatu, terus memperbaiki sekaligus meningkatkan potensi serta kapasitas yang ada guna mempersiapkan perhelatan pemilu di tahun 2029.
“Bagi kita Partai Nasdem, kita tidak bisa terlena, walaupun kita baru selesai proses pileg, tapi 2029 sudah di depan mata. Sekarang 2025, sebagaimana 2026, kita tentunya sudah harus selesai konsolidasi struktural. Makanya DPD-DPD yang kemarin belum selesai, makanya harus selesai,” terangnya.
Sebagai informasi, dalam acara buka puasa bersama tersebut, keluarga besar Partai Nasdem Kalbar turut mengundang anak-anak dari pondok pesantren dan berbagi kebahagiaan dengan mereka.
Dalam kesempatan itu pula, Syarif Abdullah Alkadrie selaku Ketua DPW Nasdem Kalbar turut mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan bagi seluruh masyarakat Kalbar. (**)
Comment