Bupati Ketapang Tinjau Progres Perbaikan Jalan Pelang – Kepuluk – Batu Tajam

KALBARONLINE.com – Menggunakan sepeda motor, Bupati Ketapang, Alexander Wilyo meninjau perbaikan jalan Pelang – Kepuluk – Batu Tajam, pada Senin (24/03/2025).

Peninjauan ini fokus pada ruas perbaikan segmen 1 dan 2 yang sedang dalam proses perbaikan, kerja sama dengan perusahaan-perusahaan perkebunan melalui program CSR gotong-royong.

Alexander berkomitmen, pada masa jabatan 5 tahun ke depan, jalan Pelang – Kepuluk bisa lebih baik, dan akan rutin setiap tahun dianggarkan melalui APBD dengan konstruksi tiang pancang dan perbaikan pemeliharaan fungsional, kolaborasi serta bersinergi dengan multi pihak.

Dikatakan Alexander juga, peninjauan jalan Pelang – Kepuluk – Batu Tajam ini juga dalam rangka menindaklanjuti keluhan masyarakat tentang kerusakan jalan tersebut, khususnya di Kecamatan Matan Hilir Selatan dan Sei Melayu Rayak.

Dengan peninjauan ini, Alexander akhirnya mengetahui secara jelas titik lokasi jalan rusak yang dikeluhkan masyarakat selama ini yang ia dengar hingga ke media sosial.

Baca Juga :  LSM TINDAK Laporkan Dugaan Penyimpangan ADD/DD ke Polres Ketapang

“Saya sengaja mengendarai sepeda motor karena dengan menggunakan sepeda motor akan lebih tahu persis kerusakan jalan dan progres penanganannya, jangan hanya mendengar dan melihat di media sosial,” ujarnya.

Dengan demikian, Bupati Ketapang pun secara otomatis bisa merasakan apa yang dirasakan masyarakat yang selama ini berlumpur dan licinnya jalan, apalagi di saat musim penghujan.

Selanjutnya, Alexander berharap, agar masyarakat bersabar untuk sementara waktu hingga waktunya terealisasi jalan dapat digunakan sebelum lebaran.

“Target kita, ruas jalan Pelang –  Kepuluk – Batu Tajam ini kondisinya bisa fungsional dan lebih baik menjelang hari raya lebaran, sehingga memudahkan masyarakat yang akan mudik merayakan Idul Fitri,” ujarnya.

Karena itu, Alexander pun berpesan, khusus kendaraan roda 6 atau truk bermuatan lebih 8 ton untuk sementara tidak melalui jalan Pelang – Kepuluk – Kepuluk – Batu Tajam.

Target perbaikan jalan Pelang – Kepuluk – Batu Tajam, yang harus selesai sebelum hari raya lebaran itu sesuai dengan hasil rapat koordinasi bersama sejumlah perusahaan di ruang rapat Kantor Bupati Ketapang, Selasa (11/03/2025).

Baca Juga :  Dandim Ketapang Sebut Tak Ada Keluhan Usai Divaksin Covid

Rapat koordinasi bersama sejumlah perusahaan tersebut adalah sebagai tindak lanjut surat edaran Bupati Ketapang, yang mengajak semua pihak berkontribusi dalam mempercepat perbaikan jalan itu.

Dalam rapat koordinasi pun disepakati perbaikan jalan Palang – Kepuluk – Batu Tajam dilakukan secara gotong royong atau keroyokan antara pemerintah, swasta dan masyarakat. Pihak perusahaan pun berkomitmen untuk terlibat aktif dalam proses perbaikan jalan tersebut.

Dalam meninjau perbaikan jalan Pelang – Kepuluk – Batu Tajam tersebut, Bupati Ketapang  didampingi oleh asisten 2, staf ahli ekbang, inspektur, Kepala Bappeda, Mochtar, anggota DPRD dapil 4, Kades Desa Pelang, Kades Pemantang Gadung dan beberapa OPD di lingkungan Pemkab Ketapang. (Adi)

Comment