KalbarOnline, Sintang – Empat sekolah di Kabupaten Sintang yakni , SMA Negeri 3 Sintang, SMP Negeri 2 Kelam Permai, TK Kartika XVII-13 Sintang, dan SDN.10 SP 1 Pandan mewakili Kabupaten Sintang pada lomba Sekolah Sehat Tingkat Propinsi Kalimnatan Barat 2016.
Bupati Sintang, Jarot Winarno mengatakan, menyambut baik dilakukan program dan kegiatan sekolah sehat, “karena menyentuh langsung dua komponen visi pembangunan daerah Kabupaten Sintan, yaitu “mewujudkan masyarakat Sintang yang cerdas dan sehat,” ujar Bupati Sintang Jarot Winarno membuka secara resmi kegiatan penilaian lomba sekolah sehat tingkat Provinsi Kalimantan Barat, di SMA Negeri 3 Sintang, Rabu (26/10/2016).
Bupati Sintang menambahkan, melalui lomba ini juga, akan tertanam kebiasaan hidup sehat bagi anak-anak peserta didik, yang pada gilirannya mereka mampu menerapkan prinsip-prinsip hidup sehat.
“namun lomba sekolah sehat ini jangan semata-mata kita pahami hanya dari outputnya saja, yaitu hanya mengejar juara semata-mata. justru yang terpenting adalah sisi dampaknya, sehingga program sekolah sehat ni benar-benar bermanfaat untuk kita semua.” Tambahnya.
“saya minta kepada SMA Negeri 3 Ssintang sebagai locus lomba, agar mempersiapkan segala hal yang diperlukan dengan baik, tampilkanlah semua hal yang dimiliki sekolah sehingga dapat dinilai dengan baik oleh tim juri, kepada tim juri lomba, saya berharap dapat bekerja secara professional, dan lihatlah dengan cermat semua aspek dan kriteria penilaian lomba ini kepada locus lomba yang ada, sehingga penilaian yang obyektif dapat ditegakkan.” Pesan Jarot
Ketua Tim Penilai yang berasal dari Provinsi Kalimantan Barat, Noviar mengatakan, dalam membangun Sumber Daya Manusia untuk menghadapi MEA dan diera globalisasi ini, para anak muda yang memiliki daya kreatif, haruslah memiliki kemampuan soft skill seperti dengan adanya Usaha Kesehatan Sekolah ini dapat memberikan dampak yang positif bagi anak muda di jaman sekarang sehingga para pemuda sekarang tidak hanya mengandalkan kemampuan hard skill seperti prestasi yang dimilikinya.
“program sekolah sehat ini sudah lama dilaksanakan, program sekolah ini juga sudah ada pada tahun 1950an, dan terbukti bahwa beberapa tahun silam Kabupaten Sintang juga sering memenangkan dan mendapatkan predikat UKS terbaik untuk tingkat Provinsi Kalimantan Barat, harapan kami dari tim penilai agar Kabupaten Sintang bisa ikut serta dalam pemilihan sekolah sehat untuk di tingkat pusat,” ujar Noviar.
Noviar juga menambahkan kriteria penilaian sekolah sehat ini berdasarkan peraturan yang sudah ada ditetapkan oleh Pemerintah Pusat, antara lain seperti UKS-nya , selain itu juga akan menilai tata kerapian sebuah sekolah, melihat sarana dan prasarana yang ada disekolah.
“untuk kedepan, berdasarkan infomasi yang kami himpun, bahwa untuk tim penilai akan ada perubahan mekanisme dalam penilaian untuk sekolah sehat, adapun itu seperti pencapaian sebuah kinerja, dan tingkah laku para murid” tambah Noviar
Adapun kegiatan penilaian lomba sekolah sehat ini dilaksanakan selama 2 hari, dimulai dari hari Rabu 26 Oktober 2016 dan Kamis 27 Oktober 2016. (Sg)
Comment