Sultan Syarif Melvin Akan Hidupkan Kembali Budaya Yang Mulai Asing di Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak – Usai resmi dinobatkan sebagai Sultan Pontianak ke IX, Sultan Syarif Machmud Melvin Alkadrie, mengatakan bahwa dalam kepemimpinannya kedepan, Ia akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam memajukan nilai-nilai budaya lokal Pontianak.

“Jadi kita akan mensinkronisasikan antara Lembaga Kesultanan Pontianak dengan pemerintah daerah, harus tetap bekerjasama untuk mewujudkan apa yang kita inginkan,” ujarnya, Sabtu (15/7) di istana Kadriah Pontianak.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Menurutnya hal ini agar kedepannya nanti nilai budaya terus terangkat, terus ada perubahan lebih banyak daripada saat sekarang ini.

Baca Juga :  Polisi Temukan Sesosok Mayat Tergantung, Ternyata Ada Kaitan Dengan Mayat Mengapung di Sungai Pawan

“Maka dari itu, saya pribadi sebagai Sultan Pontianak ingin bersama-sama dengan pemerintah daerah membangun budaya dan adat yang ada di Kota Pontianak ini,” katanya.

Sultan juga menegaskan bahwa dirinya ingin mengangkat kembali budaya-budaya Pontianak yang mulai asing di masyarakat, khususnya Budaya Melayu.

“Budaya yang sudah tidak muncul lagi, Insha Allah kita munculkan kembali, akan kita hidupkan, seperti salah satu kemarin yang kami laksanakan budaya keriang bandong, kemudian napak tilas pada saat kemarin kita laksanakan melalui sungai, terus kedepanya akan kita agendakan supaya bisa dimasukkan di dalam agenda tahunan,” pungkasnya. (Fai)

Comment