Sikapi Kritikan Ketua DPRD, Kepala BKD Pontianak Jelaskan Ini

Targetkan akhir tahun serapan mencapai 96%

KalbarOnline, Pontianak – Menyikapi kritikan Ketua DPRD Pontianak, Satarudin mengenai rendahnya serapan APBD Pontianak yang baru mencapai 55 persen meski sudah memasuki triwulan keempat tahun 2017, Kepala Badan Keuangan Daerah, Hendro Subekti mengatakan bahwa pihaknya akan terus memacu setiap dinas untuk merealisasikan apa yang telah menjadi perencanaan sedari awal.

IKLANSUMPAHPEMUDA

“Untuk serapan anggaran 2017 memang masih sekitar 55 persen, kita selalu memacu dinas yang ada untuk segera melaksanakan apa yang telah direncanakan,” ujarnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Baca Juga :  Raih Hafizah Terbaik 30 Juz, Sutarmidji Yakin Upaya Lahirkan 5000 Hafiz dan Hafizah di Kalbar Terwujud

Pihaknya menargetkan kalau serapan anggaran tahun ini mampu seperti tahun sebelumnya yaitu kisaran 96 persen. Sehingga dikatakan Hendro, setiap dinas terus dipacu agar merealisasikan apa yang telah direncanakan sehingga manfaatnya bisa dirasakan masyarakat.

“Kita berharap diakhir tahun serapan sekitar 96 persen, kalaupun itu tidak terserap semua, tapi semata karena efisiensi yang dilakukan,” tukasnya.

Dirinya juga mengungkapkan alasan masih rendahnya serapan padahal sudah memasuki triwulan keempat, karena untuk kegiatan fisik yang pekerjaan cukup besar baru diambil uang muka saja, namun setelah pekerjaan mau selesai barulah angka besar diajukan pembayaran.

Baca Juga :  Disporapar Kalbar Komitmen Capai Target Penurunan Stunting Nasional

“Memang setiap tahunnya seperti biasa triwulan 4 baru banyak pengajuan pembayaran dari para pihak ketiga. Tahun lalu sekitar 96 persen, kita targetkan tahun ini sekitar 96 persen keatas karena apa yang telah direncanakan harus dilaksanakan kecuali ada efisiensi,” tandasnya. (Fai)

Comment