Peneliti Unair Surabaya Temukan Penangkal Virus Corona dari Bumbu Masak

KalbarOnline.com,SURABAYA–Salah seorang peneliti asal Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Jawa Timur berhasil menemukan diklaim sebagai penangkal ampuh virus corona (COVID-19). Tak ayal, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa pun
melalui akun instagramnya (18/2) mengunggah sebuah video terkait hal itu.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Penangkalnya pun adalah curcumin yang ada pada jahe, kunyit, sereh dan temulawak yang biasa dibuat bumbu masak serta minuman masyarakat Indonesia.

Di balik penemuan penangkal virus corona tersebut, ada sosok peneliti yang bekerja dengan tekun dan sungguh-sungguh.
Chairul Anwar Nidom, seorang dosen di program studi Sains Veteriner Universitas Airlangga, Surabaya.⁣

Chairul Anwar Nidom merupakan salah satu peneliti di bidang flu burung. Putra Jawa Timur asli. Ia lahir di Pasuruan pada 8 Maret 1958. Mendalami spesialisasinya ini di University of Tokyo, Jepang.⁣ (bs/eds)

Comment