KalbarOnline.com – Sebanyak enam orang terpilih menjadi pejabat eselon III di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Para pejabat yang terpilih berasal dari internal KPK, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), BKN, Kementerian Keuangan dan LAN.
“Para kandidat bersumber dari internal KPK, Kemendagri, BKN, Kemenkeu dan LAN. Saat ini telah terpilih enam orang pejabat struktural yang akan menduduki jabatan eselon III KPK,” kata pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK, Ali Fikri dalam keterangannya, Selasa (6/10).
Ali menyampaikan, enam orang yang juga berlatar belakang aparatur sipil negara (ASN) ini diantaranya Fatma Istiana Supena sebagai Kabag Perencanaan dan Pengembangan SDM,
Crystelina Gustina Sitompul sebagai Sebagai Kabag Pelayanan Informasi dan Komunikasi Publik, dan Arba Ahmadin Yudho Sulistyo sebagai Kabag Pengelolaan Gedung.
Kemudian, Heni Rosmawati sebagai Koordinator Sekretariat Pimpinan, Ike Dhanik Noviyawati sebagai Kepala Sekretariat Bidang PIPM, dan Mohammad Ibnusoim sebagai Kabag Perbendaharaan.
Menurut Ali, lima dari enam orang itu telah menjalani tes seleksi assesment oleh pihak ketiga yang independen, test kesehatan dan wawancara sejak Juli 2020. Pejabat baru tersebut akan dilantik pada Rabu (7/10) sekitar pukul 14.00 WIB di lantai 3 Gedung Juang KPK.
“Sedangkan terhadap satu orang pejabat lainnya yang telah lolos seleksi, pelantikannya akan dilakukan setelah proses mutasi dari Kemenkeu selesai,” tandasnya.
Saksikan video menarik berikut ini:
Comment