KalbarOnline.com – Malaysia membuat terobosan dalam mendeteksi orang terpapar virus Korona atau tidak. Itu sebagai upaya untuk menekan penularan karena ketika terdeteksi secara dini, bisa lebih cepat dalam memutus rantai penularan.
Salah satu terobosan adalah terkait mengukur suhu orang. Hal itu juga dilakukan di moda transportasi umum untuk memastikan apakah penumpang terinfeksi Covid-19 atau tidak. Untuk memudahkan petugas di angkutan masal yakni kereta, kini dilengkapi helm pemindai suhu khusus yang terlihat seperti peralatan canggih dari masa depan.
Helm-helm tersebut membantu petugas dalam memindai suhu penumpang kereta api untuk membantu mengawasi siapa saja yang berpotensi sakit.
Saat ini di Malaysia banyak bisnis dan restoran telah memasang sendiri pemindai suhu otomatis. Tetapi helm petugas kereta api berpotensi membantu pemerintah mengawasi jika pemindai mungkin telah melewatkan seseorang atau mungkin tidak akurat. Hal itu karena helm tersebut didukung alat tambahan yang membantu pengukuran lebih akurat.
Saat ini helm tersebut hanya dipakai oleh petugas yang berpatroli di stasiun kereta. Diharapkan nantinya helm tersebut bisa menjadi alat yang bisa digunakan untuk aparat penegak hukum lainnya di sejumlah bidang.
Saksikan video menarik berikut ini:
Comment