KalbarOnline.com – Distrik perbelanjaan utama Singapura di Orchard Road mulai bersinar pada Jumat (13/11). Presiden Halimah Yacob menekan tombol sebagai tanda menyambut Natal 2020.
Sepanjang jalan di Orchad Road, dihiasi serpihan salju, mistletoe dan dekorasi holly, berkilau sepanjang hampir 50 km karena lampu jalan LED yang membentang dari Tanglin Mall hingga Plaza Singapura. Mengusung tema Love This Christmas, acara tahun ini lebih sunyi karena aktivitas jalanan dibatasi di tengah pandemi Covid-19. Sehingga meminimalkan keramaian dan memastikan kesehatan yang aman bagi pengunjung.
- Baca juga: Diklaim 90 Persen Manjur, Singapura Jajaki Pembelian Vaksin Pfizer
Kemeriahan akan terus berlanjut dan dilakukan secara virtual. Masyarakat nantinya akan menjelajah di sepanjang 2,9 km di Orchard Road dalam tur virtual yang menampilkan pemandangan 360 derajat.
Upacara penyalaan cahaya yang diadakan di luar ruangan di pintu masuk Ion Orchard, merupakan dukungan dari Community Chest (ComChest), dengan lebih dari USD 1,6 juta yang disumbangkan oleh donor korporat dan individu. Uang tersebut akan bermanfaat bagi lebih dari 80 agen layanan sosial dan 200 program layanan sosial yang didukung oleh ComChest.
Untuk pertama kalinya, 13 mal CapitaLand di seluruh Singapura juga akan memiliki lampu sendiri untuk membawa semangat Natal ke pusat kota. Kemeriahan lampu di Orchard Road akan menyala setiap malam mulai saat ini hingga 1 Januari tahun depan.
Lampu akan menyala mulai pukul 18.30 hingga tengah malam (Minggu-Kamis); pukul 18.30 hingga 02.00 (Jumat dan Sabtu); dan 18.30 hingga 06.00 (Malam Natal dan Malam Tahun Baru). Pernak-pernik putih dan emas serta ornamen Natal akan menambah kemilau cahaya pada pepohonan dan tiang lampu di sepanjang Orchard Road. Dan lengkungan setinggi 14 m, dihiasi dengan banyak rusa kutub yang berkilauan, hingga persimpangan Orchard Road dan Paterson Road.
Ketua Asosiasi Bisnis Orchard Road Mark Shaw, menolak untuk mengungkapkan anggaran tahun ini. Dia menekankan bahwa tujuan dari acara tersebut adalah untuk mengangkat semangat di tahun yang penuh tantangan ketika warga Singapura juga tidak dapat melakukan perjalanan selama liburan akhir tahun.
Salah seorang warga, Nurshahidah Wee, 33, menggambarkan dekorasi Natal di Orchard Road sebagai rangkaian sederhana dan minimalis di tengah pandemi. “Memberi suasana yang nyaman dan menjaga tradisi Natal meski ada Covid-19,” ungkapnya seperti dilansir Straits Times.
Comment