KalbarOnline, Pontianak – Ibu Kota Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Kota Pontianak diharapklan menjadi ‘Rumah Besar’ bagi masyarakatnya.
Menjadi harapan bersama bahwa siapapun yang tinggal di Kota Pontianak, bisa hidup damai dan harmonis.
“Seperti halnya Kota Singkawang yang telah menjadi Kota Toleransi di Indonesia,” kata Asisten III Setda Kalbar Alfian Salam, kemarin.
Menurut Alfian, toleransi merupakan suatu hal yang penting untuk menumbuhkan kehidupan yang damai dan harmonis di tengah berbagai isu yang berkembang di masyarakat saat ini.
“Pontianak adalah kota yang memiliki keberagaman, baik suku, agama, adat istiadat maupun budaya,” kata Alfian.
Sehingga memerlukan pengaturan bagaimana kehidupan toleransi di tengah masyarakat bisa berjalan dengan baik.
“Ini bukanlah suatu hal yang sederhana, komitmen awal dari seluruh stakeholder harus benar-benar disinergikan,” tutup Alfian.(*)
Comment