Sekda Alexander Wilyo Sambut Baik Rencana Pembangunan Emergency Call Center 112 di Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, menerima audiensi dari PT Digital Sandi Informasi (DSI) membahas solusi dalam pembangunan Emergency Call Center 112 di Kabupaten Ketapang, Senin (20/06/2022).

PT DSI merupakan salah satu media yang ditunjuk dan diberikan lisensi oleh Kementerian  Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Perusahaan telekomunikasi tersebut sangat ahli dalam penyediaan konten seluler, solusi contact seluler/call center, serta pengembangan smart city untuk kabupaten/kota. 

PT DSI dalam paparannya menawarkan pembangunan Emergency Call Center 112 di Kabupaten Ketapang kepada sekda beserta jajaran pemda terkait.

Baca Juga :  Rawan Korupsi, Proyek Tanpa Papan Nama Marak di Ketapang

Alexander Wilyo yang didampingi oleh Asisten Sekda bidang Administrasi Umum, Heronimus Tanam, dan Staf Ahli Bupati Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Junaidi Firrawan menyambut baik atas audiensi yang disampaikan PT DSI dalam rencana pembangunan Emergency Call Center 112.

Menurut Sekda, jika dapat direalisasikan pembangunan Emergency Call Center 112 ini, maka masyarakat Kabupaten Ketapang akan dapat menghubungi 112 jika sedang mengalami insiden seperti kebakaran, kecelakaan, banjir dan lain sebagainya dengan tanpa biaya.

Baca Juga :  Awal Ramadhan 1445 H, Polisi Amankan Puluhan Pelajar Pelaku Balap Liar di Ketapang

“Ini merupakan kemudahan dalam pelayanan dengan berbasis IT, segera laksanakan telaah staff untuk dilaporkan keatasan serta untuk secepatnya dilaksanakan,” ujarnya. (Adi LC)

Comment