Apresiasi Berbagai Upaya Peningkatan Kompetensi Guru di Kayong Utara

KalbarOnline, Sukadana – Pemerintah Kabupaten Kayong Utara sangat mengapresiasi berbagai upaya menambah wawasan dan pengetahuan para guru dalam meningkatkan kompetensi, salah satunya dengan adanya program guru penggerak.

Hal ini disampaikan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Kayong Utara, Erwin Sudrajat saat membuka acara Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 7, di Balai Nirmala, Kecamatan Sukadana, Rabu (05/06/2023).

IKLANSUMPAHPEMUDA

“Terima kasih kepada para calon guru penggerak yang sudah tergerak hatinya dalam upaya memajukan pendidikan Indonesia melalui program guru penggerak,” kata Erwin Sudrajat.

Peserta Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 7. (Foto: Prokopim)
Peserta Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 7. (Foto: Prokopim)

Untuk itu, dirinya berharap para calon guru penggerak dapat mengimplementasikan hasil dari pendampingan dalam kegiatan pembelajaran di sekolah.

Baca Juga :  Gelar Open Turnamen Sepak Bola, Bupati Citra Apresiasi Inisiatif Desa Sutera

“Tentu saja yang paling diharapkan adalah para calon guru penggerak ini nantinya bisa lulus semua sebagai guru penggerak yang nantinya juga dipersiapkan sebagai calon-calon pemimpin di sekolah,” ujarnya.

Erwin Sudrajat pun mengajak seluruh pemangku kepentingan, komunitas belajar dan khususnya Dinas Pendidikan Kabupaten Kayong Utara untuk memberikan dukungan terhadap program guru penggerak.

Baca Juga :  Warga Resah, Individu Orang Utan Berkeliaran dan Rusak Kebun Warga Sukadana

“Mari kita sosialisasikan kembali program ini agar semakin banyak guru-guru yang ikut program ini sehingga kemajuan pendidikan di Kabupaten Kayong Utara,” ajaknya. (Demmy/Prokopim/Santo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Comment