Kementerian Perikanan dan Kelautan RI Kunjungi SDN 29 Tanjungjati Putussibau Selatan

KalbarOnline, Putussibau – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 29 Tanjungjati Kecamatan Putussibau Selatan mendapat kunjungan perdana dari Dirjen Pengawasan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan pada Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, Selasa (04/07/2023).

Adapun tujuan kedatangan rombongan dari kementerian itu dalam rangka mengkampanyekan serta mengedukasi para murid tentang penanggulangan penangkapan ikan yang merusak menggunakan setrum dan racun.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Kepala SDN 29 Tanjungjati, Rina Marlina mengatakan bahwa rombongan puat tersebut sebanyak 4 orang termasuk dirjen. Hadir pula rombongan dari Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Kalimantan Barat berjumlah 10 orang.

Rina merasa bangga serta terharu, karena dari sekian banyaknya SDN di Kabupaten Kapuas Hulu,  SDN 29 yang pertama dikunjungi oleh Dirjen Pengawasan Sumber Daya Perikanan Kelautan  Kementerian Perikanan dan Kelautan RI maupun Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Kalimantan Barat.

Baca Juga :  Nakes Divaksinasi Covid-10 Pertama, Petugas Pelayanan Publik Menyusul

“Kegiatan yang dilaksanakan dari Kementerian Perikanan dan Kelautan RI di SDN 29 ini adalah kampanye serta memberikan edukasi kepada siswa siswi kami tentang penanggulangan penangkapan ikan yang merusak menggunakan setrum dan racun,” jelas Rina.

Kegiatan kampanye dan edukasi penanggulangan penangkapan ikan yang merusak menggunakan setrum dan racun di SDN 29 Tanjungjati. (Foto: Istimewa)
Kegiatan kampanye dan edukasi penanggulangan penangkapan ikan yang merusak menggunakan setrum dan racun di SDN 29 Tanjungjati. (Foto: Istimewa)

Atas nama Kepala SDN 29 Tanjungjati beserta guru, Rina mengucapkan terima kasih serta apresiasi kepada Dirjen Pengawasan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan pada Kementerian Perikanan dan Kelautan RI serta dari Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Kalimantan Barat yang telah hadir sekaligus menunjuk sekolahnya untuk kegiatan tersebut.

“Dan kepada tamu undangan lain yang hadir seperti Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kapuas Hulu Bambang beserta staf, Camat Putussibau Selatan Asmiardi, Kepala Desa Tanjungjati Kamarsyah dan Komite Sekolah SDN 29 serta orangtua siswa siswi pada kegiatan tersebut, kami menyampaikan terima kasih yang tak terhingga,” ucap Rina.

Baca Juga :  HUT ke-108 Muhammadiyah, Puan: Saya Bangga jadi Bagian Organisasi ini

Karena Kabupaten Kapuas Hulu dibentangi sungai kapuas yang kaya akan ikan dan banyaknya danau-danau, ia berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan secara kontinyu di Kabupaten Kapuas Hulu.

Selain SDN 29 Tanjungjati, Dirjen Pengawasan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan beserta rombongan juga mengunjungi SDN 15 Pulau Sayat. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Comment