Tutup Rangkaian Turnamen Baning Panjang Cup 2017, Bupati Tekankan Empat Pesan Presiden RI

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, Jarot Winarno, secara simbolis menutup rangkaian turnamen Baning Panjang Cup 2017 di Desa Baning Panjang, Kecamatan Kelam Permai, Kabupaten Sintang, Jumat sore (20/10).

Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sintang, Terry Ibrahim dan sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Camat Kelam Permai dan Unsur Forkopimcam.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Dalam kesempatan tersebut, Bupati kembali mengingatkan empat pesan Presiden RI Joko Widodo kepada masyarakat Desa Baning Panjang yakni tentukan produk unggulan desa (PRUDES), bentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDES), buat Embung atau tempat penampung air yang nantinya bisa difungsikan untuk berbagai macam keperluan seperti pengairan sawah, air bersih, perikanan serta lain sebagainya dan yang keempat harus bangun sarana olahraga desa (SORGA).

“Yang keempat inilah yang kita lakukan yakni SORGA, dengan adanya SORGA seperti ini agar masyarakat bisa berkumpul macam hari ini nonton bola, tua-muda, kita dari Mangat baru kenal dengan warga dari Baning Panjang, kenal dengan warga Jerora dan seterusnya,” kata Bupati.

Baca Juga :  Semarakan Idul Fitri 1439 Hijriyah, Ormas Islam di Ketapang Gelar Takbir Keliling

Bupati juga mengapresiasi sarana olahraga di Desa Baning Panjang tersebut, seperti lapangan sepakbola, lapangan bola voli yang terbangun dengan baik.

“Bagus lapangannya, rata, ukuran juga sudah pas, jadi lapangan yang bagus ini kalau tiap tahun tidak ada turnamen sungguh sangat terlalu,” tuturnya.

Bupati juga menambahkan bahwa dirinya sangat menyambut baik atas terselengaranya turnamen yang dihelat selama hampir satu bulan tersebut yang juga berlangsung dengan lancar dan tertib.

Karena menurutnya kegiatan olahraga sangat penting di gelar sebagai langkah mewujudkan masyarakat yang sehat dan tujuan memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat bisa di capai bersama-sama.

“Karena olahraga, kesenian, budaya dan adat itu melengkapi pembangunan manusia, manusia dibangun tidak saja di beri jalan dan bangunan tetapi budayanya, adatnya, jiwanya juga dibangun,” tukas Bupati.

Baca Juga :  Meriahkan Perayaan Natal 2017, Pemkab Sintang Gelar Konser Rohani

Sementara Ketua panita kegiatan Turnamen Baning Panjang Cup 2017, Palin mengatakan turnamen ini digelar dalam rangkaian peringatan HUT RI ke-72 tahun yang dihelat sejak 20 september 2017 lalu.

“Untuk sepak bola diikuti 30 club, bola voli putra 20 club, voli putri 10 club, pesertanya ni dari Kecamatan Kelam Permai dan ada juga dari Kecamatan Sintang,” jelas Palin.

Palin menambahkan turnamen ini juga merupakan ajang tali silaturahmi masyarakat untuk memperkokoh rasa persatuan dan kesatuan bangsa dan juga sekaligus mencari bibit-bibit baru atlet sepakbola di Kabupaten Sintang khususnya di Kecamatan Kelam Permai. (Sg/Hms)

Comment