KalbarOnline, Sekadau – Bhabinkamtibmas Desa Pantok, Kecamatan Nanga Taman, Brigadir Nono Kusnadi membawa korban gigitan anjing ke Puskesmas setempat agar segera mendapatkan pertolongan medis, Senin (29/1) lalu.
Baca Juga: Minta Kesadaran Masyarakat Mengenai Vaksin, Wabup: Jangan Takut Anjingnya Tidak Menggonggong
Hal ini dilakukannya untuk mengantisipasi apabila dalam tubuh anjing yang menggigit korban itu terdapat virus rabies agar tidak sampai menular ke tubuh korban.
Baca Juga: Tak Ingin Terulang, Bupati: Pemkab Sekadau Sudah Siapkan Ribuan Vaksin Anti Rabies
Brigadir Nono Kuswandi mengatakan, bahwa ia khawatir seperti kasus yang pernah terjadi sebelumnya, ada anak yang digigit anjing rabies dan berakhir meninggal dunia, karena terlambat penanganan medis.
Baca Juga: Pemkab Sekadau Sudah Lakukan Vaksinasi Hampir Seluruh Kecamatan Guna Atasi Penularan Rabies
“Makanya begitu saya tau tadi korban langsung saya bawa ke Puskesmas dan saat ini sudah mendapat pengobatan,” ucapnya.
Baca Juga: Kesadaran Masyarakat Sekadau Soal Kasus Rabies Meningkat
Sikap yang dilakukan Brigadir Non Kuswandi itu lantas menuai pujian, baik dari pihak keluarga korban dan juga warga desa binaannya.
Warga menilai kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah mereka mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga desa binaannya. (Mus/Hms Polres Sekadau)
Comment