KalbarOnline, Ketapang – Usai mengisi kegiatan Tabligh Akbar pada Sabtu (20/10/2018) malam di halaman Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang, Ustadz Abdul Somad, Lc., Ma atau yang dikenal dengan sebutan UAS, subuh tadi mengisi Sholat Subuh Akbar serta dilanjutkan dengan tausiyah yang dilaksanakan di Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang, Minggu (21/10/2018).
Ribuan jamaah tampak hadir memadati Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang sejak dini hari untuk mengikuti pengajian ustadz kondang tersebut.
Dalam tausiyahnya UAS menyampaikan kepada seluruh jamaah yang hadir bahwa setiap perbedaan pendapat yang sering terjadi itu adalah hal yang biasa.
“Saya jelaskan dari cerita tadi ialah bahwa berbeda pendapat itu biasa, yang penting itu menghormati perbedaan,” ujarnya.
Selain itu, seperti biasa dalam tausiyahnya, UAS juga menjelaskan beberapa Mazhab yang diyakini oleh umat muslim yang ada di Indonesia khususnya Mazhab yang diyakini oleh masyarakat Kabupaten Ketapang.
Setelah memberikan tausiyah kepada jamaah Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang, selanjutnya UAS dijadwalkan memberikan tausiyahnya di Pondok Pesantren Hidayaturrahman hingga siang harinya. Seteleh kemudian ia dijadwalkan pulang pada sore harinya. (Adi LC)
Comment