LPI Tingkat Sekadau Akan Kembali Dihelat di Penghujung Tahun 2018

KalbarOnline, Sekadau – Kompetisi Liga Pendidikan Indonesia (LPI) di Kabupaten Sekadau akan kembali dihelat pada penghujung tahun 2018 ini.

Kompetisi sepak bola yang rutin diselenggarakan Dispora Kabupaten Sekadau ini akan melibatkan sekolah-sekolah yang ada di Sekadau dan akan terpusat di lapangan sepak bola EJ Lantu Sekadau.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Kepala Bidang Olahraga Dispora Sekadau, Paulus Onem menuturkan bahwa kompetisi ini menjadi ajang yang dinanti segenap pelajar di Sekadau.

Baca Juga :  Isu Pembubaran TP4D, Ini Tanggapan Kajari Sekadau

“Pelaksanaan LPI ini sejatinya digelar pada bulan Oktober kemaren, hanya karena lapangannya digunakan untuk festival, jadi lapangan harus disterilkan terlebih dulu. Sedangkan November berbarengan dengan Gala Desa, jadi ditunda lagi. Baru bulan Desember ini bisa digelar,” ujar Onem saat ditemui diruangannya, Rabu (5/12/18).

Kompetisi sepakbola ini, lanjut dia, diperuntukkan bagi siswa SMP dan SMA sederajat. Selain itu, peserta yang diundang dipersilahkan turut berpartisipasi.

Baca Juga :  BKKBN Sasar Pelosok Guna Pemerataan Pembangunan dan Penyampaian Program

“Boleh juga tidak ikut. Intinya tergantung kesiapan sekolah masing-masing. Pertandingan nanti akan dilangsungkan pada pagi dan sore hari. Selain itu kompetisi ini dipersiapkan untuk menyeleksi pemain untuk U-15 dan U-17,” tutupnya. (Mus)

Comment