20 Desember 2019 Gedung Parkir Mulai Uji Coba Operasional

Gratis Hingga 31 Desember 2019

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono meninjau kesiapan Gedung Parkir yang terletak di Jalan Letjen Suprapto, Selasa (17/12/2019). Ia juga melakukan test drive dengan mengendarai mobil Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pontianak hingga ke lantai lima.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Menurutnya, saat ini dilihat dari sisi pekerjaan konstruksi bangunan gedung sudah mencapai 99,5 persen. Hanya tinggal pembersihan sisa-sisa pembangunan. Rencananya, mulai Jumat (20/12/2019) Gedung Parkir ini akan mulai beroperasi dan bisa digunakan oleh masyarakat umum untuk memarkirkan kendaraannya. Selama masa uji coba hingga tanggal 31 Desember 2019 mendatang, para pemilik kendaraan yang memarkirkan kendaraannya di gedung parkir tersebut tidak dipungut biaya.

“Kita akan gratiskan sampai tanggal 31 Desember 2019,” ungkapnya.

Setelah masa uji coba berakhir, lanjut Edi, awal Januari 2020 Gedung Parkir resmi beroperasi dengan tarif sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 1 tahun 2011 yang berlaku, yakni mobil Rp2.000 dan sepeda motor Rp1.000, kemudian untuk setiap jam berikutnya berlaku tarif sesuai dengan ketentuan Perda.

Baca Juga :  Giliran Wastra Kalbar Tampil di Galeri Nusantara Kemendagri

Ia meminta Dinas Perhubungan dan Dinas Pekerjaan Umum melengkapi rambu-rambu dan marka sebagai petunjuk bagi pengendara kendaraan yang keluar masuk.

“Sehingga pengguna kendaraan yang memarkirkan kendaraannya di gedung ini merasa nyaman,” ujarnya.

Gedung lima lantai ini dilengkapi lift dan tangga dengan kapasitas mampu menampung 300 mobil dan 200 sepeda motor. Selain itu, juga disediakan sembilan kios untuk diisi para pelaku usaha kuliner. Dirinya berharap keberadaan Gedung Parkir ini bisa menjadi destinasi baru bagi warga Kota Pontianak serta menjadi bagian dari investasi dalam menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) bagi Kota Pontianak.

Baca Juga :  Segudang Inovasi Berbasis Teknologi Siantan Hilir Ramaikan Lomba Kelurahan

“Untuk petugas pengelola gedung parkir, kita sudah siapkan satpam dan juru parkir serta cleaning service,” jelas Edi.

Sementara Kepala Dinas Perhubungan Kota Pontianak, Utin Srilena Candramidi menuturkan, untuk menunjang gedung parkir, pihaknya akan menyiapkan fasilitas shuttle bus sehingga pemilik kendaraan yang memarkirkan kendaraannya bisa menuju ke lokasi-lokasi sekitar.

“Kami akan lakukan uji coba dulu dengan mengoperasionalkan satu unit shuttle bus,” sebutnya.

Terkait tarif gedung parkir yang akan diberlakukan mulai awal Januari 2020, sesuai Perda Nomor 1 tahun 2011, bagi kendaraan bermotor roda dua dikenakan Rp1.000 untuk dua jam pertama, selanjutnya untuk setiap jam berikutnya dikenakan biaya tambahan Rp500. Sedangkan kendaraan bermotor roda empat, dikenakan tarif Rp2.000 untuk dua jam pertama, selanjutnya untuk setiap jam berikutnya dikenakan biaya tambahan Rp1.000.

“Kita perkirakan Gedung Parkir ini bisa memperoleh pendapatan sekitar Rp2,5 miliar per tahun,” pungkasnya. (jim)

Comment