Mobil Avanza Plat Jakarta Masuk Selokan di Kapuas Hulu, Sopir dan Penumpang Dilarikan ke RSUD dr. Ahmad Diponegoro

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Mobil Toyota Avanza plat Jakarta B 1474 BOA, masuk selokan Jalan Ahmad Dogom Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalbar pada Kamis (17/3/2022) sekitar pukul 10.15 WIB.

“Mobil Avanza itu dari arah Barat, hilang keseimbangan lalu masuk selokan,” kata salah seorang warga yang kebetulan tidak jauh di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

IKLANSUMPAHPEMUDA

Menurut saksi yang enggan namanya disebut itu, mobil Avanza yang mengalami kecelakaan tunggal tersebut dikendarai seorang pria. Terdapat pula 2 orang perempuan.

Baca Juga :  Harisson Jajal Sepeda Listrik Buatan SMKN 2 Putussibau

Pascakecelakaan tunggal tersebut, ketiga orang dalam mobil Avanza langsung dilarikan ke RSUD dr. Ahmad Diponegoro Putussibau untuk mendapat pertolongan medis.

Hingga kini belum dapat dipastikan identitas korban kecelakaan tunggal tersebut. Demikian pula dengan penyebabnya.

Baca Juga :  SDN 3 Menarin Akan Gelar Perlombaan

Hasil pantauan di lapangan, pada mobil Avanza yang masih di selokan itu, terdapat stiker di bagian belakang bertuliskan Murad Cafe Teratai.(Haq)

Comment