Sutarmidji Minta Wabup KKU Bersiap Diri Rebut Kursi Bupati di 2024

KalbarOnline, Pontianak – Politisi PPP yang juga Gubernur Kalbar, Sutarmidji, meminta Wakil Bupati Kabupaten Kayong Utara, Effendi Ahmad, bersiap diri untuk bertarung merebut kursi Bupati Ketapang pada Pemilu 2024 mendatang.

Karena menurut Sutarmidji, dalam politik semua kemungkinan bisa saja terjadi. Terlebih jika “perintah” itu datang dari DPP PPP secara langsung.

IKLANHARJADPONTIANAK

“Kader partai itu harus siap. Nanti di Mempawah juga, di kota juga. Semuanya lah. Jadi kalau Kayong mau, cuma harus ada dukungan. Nah, supaya enak, gak repot, banyakan kursi di DPRD. Di Kayong misalnya 25 kursi DPRD, artinya perlu 5 kursi untuk maju, kalau PPP bisa dapat 5 kursi di Kayong, kan tidak susah-susah cari partai lagi, bisa nyalon sendiri,” kata dia.

Baca Juga :  Pembangunan Waterfront Pontianak, Bangunan Terkena GSS Mulai Dibongkar

Hal ini disampaikan Sutarmidji saat membuka secara resmi “Workshop Marketing Politik dan Bedah Dapil” DPW PPP Provinsi Kalbar, di Hotel Mercure Pontianak, Sabtu (04/06/2022).

“Jadi semangat. Jangan awal-awal sudah berencana hanya nyalon anggota DPRD kabupaten, suruh maju bupati, harus siapkan perahunya,” seru Sutarmidji. 

Ia kemudian mencontohkan, PDIP misalnya, yang saat ini sudah pede mengusung capres dan cawapresnya sendiri. Namun untuk membangun kapal sebesar PDIP, tentu harus mempunyai strategi yang matang terlebih dahulu.

Baca Juga :  Midji Tak Terima Disebut Martinus Sudarno Tak Serius Tangani Banjir

“Tidak susah-susah. Besok penutupan, hari ini mengumumkan calon pun bisa, itulah untungnya perahu. Jangan ‘hari ribot, hari berangkot’,” kata Sutarmidji mengutip petuah orang-orangtua dulu.

“Kerja politik itu 1 hari 24 jam, 52 minggu, 12 bulan, 365 hari. Tidak ada cuti, tidak ada libur, tidak ada, kecuali tidur. Politisi kalau tidur, masih memikirkan masalah politik,” pungkasnya. (Jau)

Comment