Ada banyak orang yang memiliki kebiasaan yang kurang baik di bidang finansial, seperti menghamburkan uang di awal dan berhemat di tanggal-tanggal akhir.
Jika sudah memiliki kebiasaan tersebut, meskipun sudah menerima gaji atau penerimaan, akan sulit membuat uang yang kamu miliki bertambah.
Artinya juga, kamu mungkin tidak memiliki ada kesempatan untuk bisa menabung.
Nah, untuk menghindari hal tersebut, kamu membutuhkan perencanaan dalam mengelola keuangan.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut tips mengatur keuangan agar tabunganmu bisa terus bertambah.
Jangan belanja demi gengsi
Tak sedikit orang yang membeli barang-barang branded untuk memenuhi gengsi dan mengikuti gaya hidup.
Namun, kamu harus bisa mengontrol keinginanmu tujuan yang kurang baik itu, apalagi jika finansialmu belum stabil.
Akan lebih baik jika kamu bisa menggunakan penghasilan untuk menambah tabungan dan membeli barang yang memang dibutuhkan.
Satu hal yang perlu kamu mengerti, yakni perkembangan tren dan gengsi tidak akan ada habisnya jika terus kamu ikuti.
Buat daftar prioritas kebutuhan
Tips selanjutnya yang bisa kamu coba adalah membuat daftar prioritas kebutuhan.
Kamu bisa memulai dari yang sangat mendesak hingga yang masih bisa ditunda untuk dipenuhi.
Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah dalam mengatur pengeluaran.
Kamu juga bisa belajar untuk bisa lebih hemat dan teratur.
Disiplin dalam menabung
Ingat tujuan di awal adalah memperbanyak tabungan.
Oleh sebab itu, jangan berpikir jika menabung berarti menyimpan uang yang tersisa pada akhir bulan.
Jika ingin uang di tabunganmu cepat bertambah, hal yang harus dilakukan, yakni buatlah target menabung.
Jangan menunggu lama, langsung sisihkan uangnya di awal bulan.
Bila perlu, buatlah rekening tabunganmu sendiri yang berbeda dari rekening yang biasa kamu gunakan sehari-hari.
Jangan takut berinvestasi
Hal terakhir yang tidak kalah penting, yakni jangan takut berinvestasi.
Tak dimungkiri, berinvestasi memiliki banyak risiko, tapu dari besarnya risiko, ada juga terdapat potensi keuntungan besar jika dilakukan dengan tepat.
Kamu harus belajar dan latihan agar mampu membuat strategi yang tepat dalam berinvestasi.
Caranya, kamu bisa mencari tahu jenis investasi yang cocok terlebih dahulu.
Setelah itu, carilah informasi sebanyak mungkin tentang investasi yang kamu pilih sesuai dengan keadaan keuanganmu.
Comment