Pjs Bupati Kapuas Hulu Buka Kegiatan Pembinaan Statistik Sektoral

KalbarOnline, Putussibau – Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kapuas Hulu, Ansfridus Juliardi Andjioe membuka kegiatan pembinaan statistik sektoral dan penyusunan data statistik tahun 2024.

Kegiatan tersebut dipusatkan di Bank Kalbar dengan dihadiri oleh OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa (08/10/2024).

Ansfridus dalam kesempatan itu mengatakan, berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia (SDI), mengatur kebijakan tata kelola data pemerintah untuk menghasilkan data yang akurat, mutakhir, terpadu dan dapat dipertanggungjawabkan serta mudah diakses dan dibagikan antar instansi pusat dan daerah.

Baca Juga :  Pontianak Capai IPM Tertinggi di Kalbar dengan Nilai 80,48

“Melalui pemenuhan standar data, metadata, interoperabilitas data dan menggunakan kode referensi dan data induk,” tambahnya.

Baca Juga :  Momen Ramadhan, Polres Kapuas Hulu dan Wartawan Buka Puasa Bersama

Ansfridus menyampaikan, adapun tujuan penyusunan data Indonesia adalah, pertama memberikan acuan pelaksanaan dan pedoman bagi instansi pusat dan instansi daerah dalam rangka penyelenggaraan tata kelola data untuk mendukung perencanaan, pelaksanaan evaluasi dan pengendalian pembangunan. (Haq)

Comment