Sudah 4 Tahun Kerjasama
KalbarOnline, Sekadau – Kunjungan Rombongan Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (Unhas) Makasar, di Kabupaten Sekadau disambut baik oleh Bupati Sekadau Rupinus, SH., M.Si dan Wakil Bupati, Aloysius, SH., M.Si di Rumah Dinas Jabatan Wakil Bupati Sekadau di Jalan Merdeka Timur, Sabtu (10/06).
Kunjangan rombongn FK Unhas, dalam rangka bersilaturahmi sekaligus berbuka puasa bersama dengan Pemerintah Kabupaten Sekadau.
Hadir dalam acara silaturahmi tersebut yakni, Ketua DPRD Kabupaten Sekadau, Albertus Pinus dan jajaran OPD Kabupaten Sekadau.
Usai berbuka puasa bersama, adapun topik yang dibincangkan dalam kunjungan FK Unhas tersebut yakni, membahas tentang kerjsama di bidang tanaga dokter yang selama ini terjalin sangat baik di Kabupaten Sekadau.
Perlu diketahui, Pemkab Sekadau sudah menjalin hubungan kerjasama selama 4 tahun di bidang tenaga dokter, dimana para dokter spesialis FK Unhas Makasar selama ini dikirim untuk bertugas di Kabupaten Sekadau. (Mus)
Comment