KPK Sebut Tak Lakukan OTT di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah menegaskan bahwa pihaknya tidak ada melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Pontianak, Kalbar.

“Tidak ada OTT yang dilakukan KPK di Kalbar, Sabtu, Minggu atau pun hari ini,” tulis Febri melalui pesan singkatnya saat dikonfirmasi sejumlah wartawan di Pontianak, Senin (7/1/2019).

IKLANSUMPAHPEMUDA

Sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di hotel Aston, Jalan Gajahmada, Pontianak, Sabtu malam (5/1/2018) kemarin. Informasi ini beredar di kalangan wartawan di Pontianak.

Baca Juga :  Soal Rencana Pengadaan Mobil Dinas, Begini Kata Deputi Penindakan KPK
Berdasarkan informasi, dalam operasi itu, dikabarkan ada dua orang tertangkap tangan oleh KPK, yaitu seorang kontraktor dan seorang Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) di lingkungan Satuan Kerja Balai Wilayah Sungai Kalimantan 1 Dirjen Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. (Fai)

Comment