KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya bersama dengan Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Raya (PDAM) Kubu Raya, berusaha memberikan kemudahan bagi pelanggan PDAM untuk melakukan pembayaraan tagihan PDAM lebih gampang dan cepat.
Hal itu ditandai dengan dilakukannya Launching Pembayaraan Tagihan PDAM Kubu Raya di ATM BCA Pontianak. Terhitung sejak 15 Januari 2019, pelanggan PDAM Kubu Raya sudah bisa melakukan pembayaraan tagihan PDAM melalui ATM BCA di mana saja.
Pj Sekda Kubu Raya, Odang Prasetyo mengatakan langkah tersebut sebagai upaya untuk memberikan kemudahan kepada para pelanggan PDAM Kubu Raya. Menurutnya, dengan program tersebut nantinya pelanggan PDAM dapat melakukan pembayaraan tagihan di ATM BCA seluruh Indonesia.
“Ini merupakan salah satu langkah yang kita ambil bersama untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk melakukan pembayaran tagiah PDAM dengan mudah, gampang dan dapat dilakukan kapan saja,” terang Odang saat melauncing Pembayaran PDAM Kubu Raya di Kantor BCA Pontianak Jalan Ahmad Yani.
Odang katakan, dengan telah dilakukannya pembayaraan PDAM melalui ATM BCA, dapat semakin menekan keterlambatan pembayaran oleh pelanggan. Sebab jika pembayaraan melalui ATM dapat dilakukan kapan saja, dan dimana saja termasuk pada hari libur.
Dirinya juga menyampaikan terimakasih kepada BCA Pontianak yang berkenan menjalin kerjasama, dengan PDAM Kubu Raya untuk melakukan pembayaran tagihan PDAM di ATM BCA. Ia berharap melalui kerjasama tersebut, dapat semakin menekan tunggakan pelanggan di Kubu Raya. Sehingga PDAM Kubu Raya dapat semakin baik dan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kubu Raya.
“Tentu ini akan sangat bermanfaat terutama dalam menekan tunggakan pelanggan. Karena tuggakan pelanggan bisa saja terjadi karena loket jauh atau hari libur. Kalau melalui ATM ini kan bisa kapan saja mereka bayar dan bisa dimana aja. Kita berharap PDAM Kubu Raya juga terus menerus bertumbuh dengan baik untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tutup Odang. (ian)
Comment