Axelsen, Marin, Yang/Chi Lin, dan Bass/Popor di Ambang Gelar Kedua

KalbarOnline.com – Partai final leg kedua Thailand Terbuka 2021 menghadirkan wajah-wajah yang nyaris sama dengan leg pertama turnamen level super 1000 yang dihelat pada pekan lalu tersebut. Empat pebulu tangkis dari empat disiplin berbeda berpeluang besar meraih gelar kedua mereka di partai pamungkas yang akan berlangsung Minggu (24/1) siang ini.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Di sektor tunggal putra, Viktor Axelsen kembali melesat ke babak final untuk mengklaim gelar prestisius keduanya di awal tahun. Menjadi juara di leg pertama Thailand Terbuka 2021 usai membabat pemain Hong Kong Angus Ng Ka Long, The Great Dane kini harus berhadapan dengan kompatriotnya, Hans-Kristian Solberg Vittinghus di laga puncak leg kedua nanti.

Secara ranking, Axelsen yang saat ini merupakan pemain tunggal putra terbaik Denmark memang lebih dijagokan menjadi juara. Ia bertengger di ranking 4, sementara Vittinghus duduk di rangking 42. Meski demikian, tekanan untuk menyabet gelar juara kedua serta status favorit juara yang disandang Axelsen bukan tidak mungkin membuatnya terbebani. Apalagi, Vittinghus yang secara mengejutkan bisa lolos ke partai final akan bermain lebih nothing to lose dan tanpa beban.

Baca Juga :  Pencarian Sriwijaya Air, Tim SAR Kirim 2 Kantong Jenazah ke RS Polri

Beralih ke sektor tunggal putri, partai final leg pertama Thailand Terbuka 2021 antara Carolina Marin (Spanyol) dan Tai Tzu Ying (Taiwan) akan kembali tersaji. Laga ini akan kembali menguji kualitas mental juara Marin di hadapan sang ratu bulu tangkis dunia yang sudah memenangi 9 dari total 16 kali pertemuan mereka.

Meski Marin menang dengan sangat meyakinkan di leg pertama, perlu diingat bahwa Tzu Ying adalah pebulu tangkis cerdas yang selalu belajar dari kekalahannya. Visi bermainnya yang jempolan, ditambah variasi pukulan yang sering membingungkan lawan bisa menjadi modalnya untuk mencegah Marin meraih gelar keduanya.

Di partai ganda putra, ganda andalan Taiwan Lee Yang/Wang Chi Lin akan kembali berjibaku dengan pasangan dari Malaysia. Jika di leg pertama mereka menghadapi pasangan senior Goh V Shem/Tan Wee Kiong, kali ini mereka harus meladeni pasangan muda finalis All England 2019 Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Berkaca dari dua pertemuan terakhir, yang keduanya dimenangkan oleh Yang/Chi Lin, laga final hari ini diprediksi berlangsung panjang dan sengit. Dalam dua pertemuan tersebut, Yang/Chi Lin meraih kemenangan dengan susah payah karena Aaron/Wooi Yik selalu memaksa mereka bermain rubber game dengan skor yang ketat.

Baca Juga :  Peragakan Penyerahan Uang Rp 1,5 M dan Dua Unit Sepeda Bromptom

Satu-satunya wakil tuan rumah yang tersisa di leg kedua Thailand Terbuka 2021 adalah pasangan ganda campuran Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai. Usai menjadi juara di leg pertama dengan menundukkan pasangan andalan Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, permainan pasangan yang kerap disapa Bass/Popor ini boleh dibilang semakin konsisten.

Di laga final nanti, mereka akan bertemu pasangan kuat Korea Selatan Seo Seung Jae/Chae Yoo Jung. Bass/Popor punya rekor bagus, di mana mereka memenagi 5 dari total 8 pertemuan mereka dengan duo Negeri Ginseng tersebut. Dari 5 kemenangan, 4 diantaranya mereka raih secara beruntun.

Hanya sektor ganda putri yang menghadirkan wajah baru setelah juara leg pertama asal Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu terhenti di partai semifinal kemarin. Korea Selatan dipastikan membawa pulang satu gelar juara dari sektor ini setelah Kim So Yeong/Kong Hee Yong dan Lee So Hee/Shin Seung Chan sama-sama sukses membabat semua musuh mereka di babak pendahulu.

Comment