KalbarOnline, Ketapang – Perwakilan Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak melakukan silaturahmi sekaligus audiensi ke Kantor DPRD Kabupaten Ketapang, Senin (18/072022) siang.
Kehadiran perwakilan yang terdiri dari Mensosmas BEM Untan, Bernardinus Tagaptiam Gudag dan Wamen Kastra BEM Untan, Firwanda Apriandi tersebut diterima langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Ketapang M Febriadi di ruang kerjanya.
Kedua perwakilan BEM Untan Pontianak itu rencananya akan mengadakan kegiatan Ekspedisi Universitas Tanjungpura 2022 yang akan dilaksanakan selama 8 hari,mulai tanggal 1 hingga 8 Agustus 2022, di Desa Serengkah, Kecamatan Tumbang Titi, Kabupaten Ketapang.
Kegiatan yang merupakan program kerja tahunan itu untuk pertama kalinya dilaksanakan di Kabupaten Ketapang. Adapun kegiatan yang dilaksanakan nantinya seperti kegiatan budaya dan kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya.
Ketua DPRD Ketapang, M Febriadi mengaku kalau pihaknya sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan yang akan dilaksanakan oleh para mahasiswa di wilayah Kabupaten Ketapang.
“Saya harap kegiatan sosial kemasyarakatan ini nantinya benar-benar dapat terlaksana dengan baik dan bisa bermanfaat untuk masyarakat seperti kegiatan adat budaya dan pengabdian kepada masyarakat,” kata Febriadi.
Politisi Partai Golkar ini juga berpesan kepada para mahasiswa yang menempuh pendidikan di luar Ketapang, untuk tetap bisa menjaga adat budaya daerah dan membawa nama baik daerahnya.
“Jangan sampai adat budaya kita tergerus dengan kemajuan zaman yang semakin kompleks ini,” pesannya.
Ia pun berharap, para mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan tersebut dapat bersinergi dengan berbagai pihak, termasuk semua unsur pimpinan di Kabupaten Ketapang, agar dapat diajak bersama-sama untuk menyukseskan kegiatan tersebut. (Adi LC)
Comment