KalbarOnline, Kapuas Hulu – Nelayan di Kapuas Hulu mengeluhkan hasil tangkapan ikan air tawar di Kapuas Hulu semakin hari semakin jauh menurun.
“Jauh hasil tangkapan ikan sekarang ini. Untuk makan saja susah, apalagi untuk dijual. Kalau sekitar di bawah 2007 hasil tangkapan ikan baik di danau, maupun di sungai kapuas, masih bisa diandalkan masyarakat,” ujar salah seorang Nelayan, di Desa Nanga Empangau, Kecamatan Bunut Hilir, Ahmad S, seperti dilansir dari Tribun Pontianak.
“Pokoknya perekonomian masyarakat sudah jauh merosot, kalau dibandingkan tahun-tahun lalu. Sudah tangkapan ikan berkurang, ditambah lagi harga getah karet jauh menurun,” keluhnya.
Nelayan lainnya, Ujudi menyatakan mungkin sudah faktor alam tangkapan ikan akan pasti menurun dari tahun ke tahun, sehingga masyarakat harus sudah mulai putar otak, untuk beralih mata pencarian.
“Mungkin pemerintah daerah ada solusi bagaimana populasi ikan di Kapuas Hulu tetap terjaga. Sehingga masyarakat nelayan, tetap selalu menjaga kelestarian baik di danau maupun sungai kapuas. Ini tentunya harus ada dukungan dari pemerintah,” tandasnya. (Haq)
Comment