Askiman Harap Penerima PKH Manfaatkan Dana Sesuai Keperluan

KalbarOnline, Sintang – Wakil Bupati Sintang, Askiman berharap Program Keluarga Harapan (PKH) yang disalurkan melalui Bank Mandiri di Kecamatan Ketungau Hulu diharapkan dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh masyarakat. Hal tersebut diungkapkan Wabup Askiman saat melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Ketungau Hulu, Sabtu (22/9/2018).

Menurutnya bantuan sosial PKH ini merupakan bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat untuk berbagi tali kasih.

IKLANSUMPAHPEMUDA

“Untuk itu diharapkan kepada masyarakat penerima PKH memanfaatkan dana ini dengan sebaik-baiknya, manfaatkan sesuai kebutuhan keperluan, apa yang diarahkan oleh pendamping desa, Dinas Sosial mengenai penggunaan dana ini semoga digunakan sebagaimana mestinya,” ujarnya.

Baca Juga :  Kadin Kalbar Turun Langsung ke Lokasi Banjir Bagikan Bantuan Sembako

Dengan semakin turunnya harga hasil pertanian masyarakat seperti lada, karet, yang menyebabkan sulitnya kondisi perekonomian di masyarakat saat ini, menurutnya dengan adanya bantuan dana sosial PKH ini diharapkan membantu masyarakat.

“Untuk itu kami mohon kepada para pendamping desa di Kabupaten Sintang, yang sudah mendapatkan predikat terbaik nasional dapat memberikan arahan positif di tengah masyarakat, sehingga dana PKH yang disalurkan bermanfaat bagi kita semua,” pintanya,

Baca Juga :  Ajak Umat Islam Bersatu Menangkan Midji – Norsan, Firman Muntaco: Kalau Bukan Sekarang Kapan Lagi

Sementara tenaga lepas volunteer Bank Mandiri, Fajira menyatakan bahwa penyaluran bantuan sosial Program Keluarga Harapan ini, akan disalurkan kepada masyarakat secara sistem dengan melalui empat tahap.

Masing-masing tahap satu sampai tiga sebesar Rp500 ribu, sedangkan tahap empat sebesar Rp390 ribu sehingga ditotalkan dalam satu tahun masing-masing kepala keluarga mendapatkan total sebesar Rp1,89 juta dengan total penerima sebanyak 1.615 kepala keluarga di Kecamatan Ketungau Hulu. (*/Sg)

Comment