Sudah 400 Anggota Anarcho Syndicalism Diamankan Polisi

KalbarOnline.com – Polda Metro Jaya kembali mengamankan massa yang diduga hendak melakukan demonstrasi menolak Omnibus Law Undang-undang Cipta Kerja. Total sudah ada 400 orang yang diamankan.

IKLANSUMPAHPEMUDA

“Ya sekitar segitu (400 orang yang sudah diamankan),” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus kepada wartawan, Kamis (8/10).

Angka tersebut merupakan akumulasi dari 2 hari terakhir hingga hari ini. Mereka yang diamankan diduga bukan bagian dari kalangan buruh atau mahasiswa. Mereka diduga bagian dari kelompok Anarcho Syndicalism.

Baca Juga :  Biar Kasus Covid-19 Tak Melonjak, Warga Diminta Liburan di Rumah Saja

“Yang bikin rusuh orang yang memang bukan dari buruh atau mahaswa. Ini yang kita amankan dan kita akan terus melakukan razia kepada mereka-mereka semua,” jelas Yusri.

Baca Juga :  Menag Positif Covid-19, Jubir Kemenag: Mari Kita Saling Berempati

Saat ini mereka yang ditangkap sudah dibawa ke Polda Metro Jaya. Mereka diangkut menggunakan mikrolet, dump truck dan mobil polisi. Selanjutnya mereka diminta jalan jongkok dan dikumpulkan di lapangan bola.

Comment