Perbaiki Tanggul Jebol Cegah Meluapnya Air Asin Genangi Persawahan

Perbaiki Tanggul Jebol Cegah Meluapnya Air Asin Genangi Persawahan

Babinsa Kodim 1203/Ktp, Kades dan warga gotong royong

IKLANSUMPAHPEMUDA

KalbarOnline, Ketapang – Melihat kondisi jebolnya tanggul air asin di Dusun Karya Pagi Desa Tempurukan Kec. Muara Pawan Kab. Ketapang, Babinsa Tempurukan, Koramil 1203-12/Matan Hilir Utara, Koptu Andi Sugianto bersama Kades Tempurukan Apok Sukrianto, Kadus Karya Pagi serta masyarakat binaan melaksanakan gotong royong memperbaiki tanggul yang jebol. Minggu (11/4/2021).

Hal ini sebagai upaya untuk mencegah meluapnya air asin menggenangi areal persawahan yang dapat menyebapkan tananaman padi mati dan gagal panen. Untuk itu kami bersama warga binaan melaksanakan gotong-royong memperbaiki tanggul yang jebol tersebut.” ungkap Babinsa Tempurukan Koptu Andi Sugianto.

Baca Juga :  Diminta Untuk Periksa Pekerjaan Jalan Fajar Kirim, Inspektorat Ketapang: Ini Akan Menjadi Prioritas

“Perbaikan tanggul yang jebol tersebut dilakukan dengan cara menumpuk tanggul yang rusak dengan karung berisi tanah dan pasir, serta di patok dengan bambu,” jelasnya.

Menanggapi hal tersebut Dandim 1203/Ketapang Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta, S.H, M.Sc., melalui Danramil 1203/MHU Mayor Inf Suparno mengatakan, Babinsa sebagai garda terdepan satuan teritorial dituntut untuk sigap dan tanggap terhadap situasi serta permasalahan yang terjadi diwilayah desa binaannya.

Baca Juga :  Wakili Bupati Ketapang, Devy Harinda Lepas Mahasiswa PKL Kerja Sama Politeknik dan Pemkab Ketapang

“Kegiatan gotong-royong ini merupakan wujud kekompakan antara Babinsa dengan masyarakat binaan sehingga tercipta kemanunggalan TNI dengan rakyat, semoga apa yang dilakukan bisa memberi kemanfaatan kepada warga,” pungkasnya. (Pendim 1203)

Comment