KalbarOnline, Singkawang – Pemerintah Kota Singkawang bakal merevitalisasi Pasar Beringin.
Hal ini diketahui dalam pertemuan yang digelar Pemerintah Kota Singkawang dengan PT Rezeki Timur Laut selaku investor, di ruang rapat Wali Kota Singkawang, Rabu lalu.
Dalam pertemuan itu dibahas Detail Engineering Design (DED) dan angggaran yang diperlukan.
Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie mengatakan, tujuan revitalisasi pasar tak lain adalah untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi bagi para pedagang yang berjualan di Pasar Beringin.
Ke depannya akan digelar kembali pertemuan bersama para pedagang untuk memberikan kejelasan informasi yang lebih lanjut.
“Saya sebagai Kepala Daerah, tentu tujuannya melakukan revitalisasi pasar ini untuk meningkatkan kesejahteraan. Dengan pembangunan dan penataan pasar yang lebih baik, tentu akan mengundang orang untuk pergi berbelanja kebutuhan di pasar itu,” kata Tjhai Chui Mie.
Tjhai Chui Mie menilai revitalisasi pasar ini menjadi salah satu terobosan baru di Kota Singkawang yang patut disyukuri.
Maka dari itu, Ia berharap langkah untuk melakukan revitalisasi pasar ini mendapat dukungan dari berbagai pihak.
Dalam kesempatan itu, Tjhai Chui Mie turut mengucapkan terima kasih kepada Sarkawi Lim selaku Komisaris Utama PT. Rezeki Timur Laut dan rekannya yang telah sudi mau membantu Kota Singkawang di masa Pandemi Covid-19 ini.
“Saya pikir apa yang kita lakukan ini akan berguna untuk anak-anak kita ke depan dengan meningkatkan kesejahteraan melalui revitalisasi pasar ini,” pungkas Tjhai Chui Mie.
Sementara Komisaris Utama PT. Rejeki Timur Laut Sarkawi Lim berharap ke depannya kondisi Pasar Beringin dan sekitarnya lebih tertata dengan rapi dan menjadi salah satu ikon tujuan wisata di Kota Singkawang.
“Tentu, kita berharap dengan dilakukannya revitalisasi pasar ini kondisi pasar yang tadinya kotor, bau dan becek, ke depannya menjadi lebih cantik dan enak dipandang. Dengan begitu, pasar ini juga bisa menjadi salah satu ikon tujuan wisata di Kota Singkawang,” kata Sarkawi.
Dalam revitalisasi Pasar Beringin, PT Rezeki Timur Laut menggandeng partner local yang sudah membangun banyak perumahan di Kota Pontianak.
Perlu diketahui, PT. Rezeki Timur Laut ini merupakan salah satu developer yang memiliki pengalaman membangun pasar di Kota Pekanbaru dengan konsep BOT (Build Operate Transfer) bersama pemerintah setempat.
Comment