Gubernur Sutarmidji Ungkap Sosok PJ Bupati Landak Pasca Karolin: Rambutnya Tidak Banyak

KalbarOnline.com, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji menyatakan bahwa nama Penjabat (Pj) Bupati Landak sudah siap dan telah diputuskan oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian.

“Untuk PJ Bupati Landak namanya sudah ada tetapi kita menunggu pelantikan. SK-nya juga sudah, tinggal diambil di Kemendagri,” kata Sutarmidji, Rabu (18/05/2022).

IKLANSUMPAHPEMUDA

Sutarmidji melanjutkan, pelantikan Pj Bupati Landak sendiri akan dilakukan pada Senin tanggal 23 Mei mendatang. 

Baca Juga :  Edi Kamtono : Program Kotaku Kurangi Kawasan Kumuh

“Karena Bu Karol (Karolin Margret Natasa) selesai pada tanggal 22 Mei, pukul 00.00 WIB. Jeda antara 22 ke 23 Mei, kita akan tunjuk Sekda sebagai Plh, kan hanya 8 jam saja,” jelas Sutarmidji.

Orang nomor satu di Kalbar inipun mengaku telah berkoordinasi terkait hal ini langsung kepada Karolin, Bupati Landak saat ini. 

Baca Juga :  Jeanne Korban Pembunuhan dan Perampokan Merupakan Pensiunan Bank

“Saya sudah berkoordinasi dan juga sudah disampaikan ke Ibu Karolin,” kata Sutarmidji. 

Saat ditanya siapakah sosok yang bakal menjadi Pj Bupati Landak, pengganti Karolin?

“Yang jelas (ciri-cirinya) rambutnya tidak banyak,” pungkas Sutarmidji. (Jau)

Comment