Tim Gabungan Padamkan Lahan di Kapuas Hulu, AKP Febri Pardiansyah: Warga Diminta Lebih Waspada

KalbarOnline, Kapuas Hulu –  Kasat Samapta Polres Kapuas Hulu, AKP Febri Pardiansyah menerima laporan dari seorang warga berinisial B, terkait kebakaran yang terjadi di lahan miliknya. Kebakaran bermula ketika B membakar sampah di sekitar sawmilnya, namun api semakin membesar dan merambat ke lahan milik warga lainnya bernama Kamarudin.

Menyadari situasi ini, B segera menghubungi Kamarudin untuk memberitahukan bahwa lahannya terbakar.

IKLAN17AGUSTUSCMIDANBGA

Kamarudin langsung mengambil tindakan cepat dengan pergi ke Kantor BPBD Kapuas Hulu untuk meminta bantuan. Tak lama kemudian, tim gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, BPBD, KPH wilayah Utara, serta Tim Siaga Api Polres Kapuas Hulu, segera bergerak menuju lokasi kejadian untuk melakukan pemadaman.

Baca Juga :  Silaturahmi Bersama Tokoh Multi Etnis di Singkawang, Bang Midji Ajak Lakukan Ini

Berkat sinergi yang baik, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 10.30 WIB tanpa menimbulkan korban jiwa, pada Jumat (20/09/2024).

AKP Febri Pardiansyah lalu menghimbau warga agar lebih berhati-hati saat melakukan pembakaran lahan. Ia mengingatkan pentingnya koordinasi dengan pihak terkait seperti bhabinkamtibmas, babinsa, dan perangkat desa sebelum membakar lahan.

Selain itu, masyarakat diharapkan membuat sekat pembatas di sekitar lahan yang akan dibakar untuk menghindari api merambat ke lahan orang lain.

Dalam pelaksanaannya, warga juga diminta untuk mengawasi api hingga benar-benar padam sebelum meninggalkan lokasi.

AKP Febri menekankan, bahwa pembakaran sebaiknya dilakukan setelah pukul 15.00 WIB untuk menghindari cuaca panas dan memperkecil risiko kebakaran meluas. Keselamatan diri sendiri juga harus menjadi prioritas, sehingga warga diimbau untuk selalu waspada dan berhati-hati agar tidak terjebak oleh api.

Baca Juga :  Membanggakan, Atlet Kick Boxing Kapuas Hulu Masuk Seleksi Nasional Sea Game 2023 Kamboja

AKP Febri Pardiansyah berharap, kejadian ini dapat menjadi pelajaran bagi masyarakat untuk lebih bijak dan bertanggung jawab dalam mengelola pembakaran lahan.

“Pedamanan kebakaran lahan berjalan dengan aman dan lancar tidak ada korban jiwa,” pungkasnya. (Haq)

Comment