KalbarOnline, Pontianak – General Manager PLN Wilayah Kalbar, Bima Putra Jaya mengatakan bahwa mesin Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) sebesar 4 x 25 Mega Watt di Parit Baru, Jungkat Kabupaten Mempawah sudah mulai beroperasi sejak 8 Februari 2017.
“PLTU di Jungkat sudah beroperasi sejak 8 Februari 2017 lalu,” katanya.
Ia juga menerangkan bahwa PLTU tersebut menghasilkan daya listrik sebesar 100 MW.
“PLTU itu termasuk programnya 35.000 ribu megawatt yang digaungkan pemerintah pusat,” bebernya.
Sementara Gubernur Kalbar, Cornelis menjelaskan bahwa dengan adanya PLTU tersebut maka aliran listrik di Wilayah Kalbar akan dapat terpenuhi. Orang nomor 1 (satu) di Kalimantan Barat ini juga menyampaikan terima kasihnya kepada Pemerintah Pusat yang telah membuktikan keseriusan dalam membangun.
“Selain pembangunan jalan, Kalbar sangat diperhatikan oleh pemerintah pusat, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Presiden kita,” katanya.
“Semoga dengan hadirnya PLTU tersebut dapat menjawab kebutuhan masyarakat Kalbar,” tandasnya. (Fai)
Comment