Pemuda Sekadau Dapat Penghargaan Dari Ruai TV, Ternyata Ini Profesinya

Produser Off The Year 2017

KalbarOnline, Sekadau – Salah seorang pemuda terbaik Bumi Lawang Kuari (Julukan Kabupaten Sekadau) mendapat penghargaan oleh Stasiun TV Kalbar, Ruai TV.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Pemuda bernama lengkap, Tarjan Sofian, kelahiran Nanga Mahap ini merupakan mantan Ketua Umum Forum Komunikasi Mahasiswa Sekadau.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Direktur Ruai TV, Stefanus Masiun.

Penghargaan yang diterima Tarjan yakni sebagai produser terbaik Ruai TV tahun 2017 sekaligus sebagai bentuk apresiasi terhadap kru berprestasi yang mampu membuat program terobosan sebagai media televisi dalam rangka mencerdaskan masyarakat.

Baca Juga :  Kebijakan Wajib Negatif PCR yang Banyak Diprotes Justru Efektif Tekan Penularan

Tarjan Sofian menyampaikan ucapan terimakasih atas penghargaan yang diberikan kepadanya sebagai Produser Off The Year tahun 2017 oleh Ruai tv.

“Penghargaan ini saya persembahkan kepada kedua orang tua saya, orang-orang yang menyayangi saya, dan seluruh pemirsa Ruai tv,” ungkap Sofian.

Ia berharap, penghargaan tersebut menjadi awal yang baik di tahun 2018, dimana persaingan akan semakin besar.

Baca Juga :  Seorang Pastor di Sekadau Ditemukan Tak Bernyawa di Belakang Sekolah

“Jika kita lalai maka kita akan terus menjadi penonton dan bertepuk tangan atas keberhasilan dan prestasi yang orang lain peroleh. Salam pemberdayaan. Menuju Kalbar Hebat, berdaya saing dan berprestasi,” tandasnya. (Mus)

Comment